Sejumlah 278 Mitra Terima Penghargaan GO-FOOD 2019

Ekobis
apresiasi Juara Partner GO-FOOD 2019 , GO-FOOD , Kuliner , UMKM

Palembang, kabarkata.com – Sejumlah 278 mitra yang menjadi merchant menerima penghargaan Juara Partner 2019 dari GO-FOOD dalam ajang apresiasi kuliner terbesar di Indonesia. Pelaku usaha kuliner di Indonesia yang telah mampu membuktikan berbagai capaian bisnis mereka melalui inovasi teknologi oleh GO-FOOD selama tahun 2018.

Merchant Marketing Strategic Engagement Manager GO-FOOD Sarah Lucia mengatakan, Seiak tahun 2015, GOJEK melalui layanan GO-FOOD selalu berupaya menciptakan inovasi teknoIogi untuk mendukung para pelaku kuliner anak bangsa yang bergabung sebagai mitra merchant GO-FOOD meningkatkan produktivitas usahanya. Pada kesempatan ini, “Kami bangga sekali bisa melihat kesuksesan bisnis para mitra merchant dan bagaimana GO-FOOD melalui inovasi teknologinya menjadi bagian dari perjalanan sukses mereka,” ujarnya saat konfrensi pers di PIM, Rabu (/6/3/209)

Sarah menambahkan, bahwa melalui ajang penghargaan ini, GO-FOOD ingin menegaskan komitmen dalam mendukung pertumbuhan bisnis mitra merchant, tidak hanya di kota-kota besar tapi juga memperluas jangkauan ke merchant Iokal yang semakin menunjukkan semangat yang positif untuk terus memajukan industri kuliner di Indonesia.

“Ini merupakan apresiasi atas pencapaian yang membanggakan dari mitra merchant GO-FOOD, tidak hanya di kota besar tapi yang mewakili seluruh Indonesia di mana GO-FOOD beroperasi,” katanya.

Sarah menjelaskan, apresiasi Juara Partner GO-FOOD 2019 menjangkau lebih banyak merchant, Iebih banyak kategori Semakin luasnya area operasional GO-FOOD di Indonesia menjadikan Apresiasi Juara Partner 2019 kali ini melibatkan lebih banyak nominasi, yaitu 278 mitra merchant dan lebih dari 100 mitra driver, dari total 92 kategori penghargaan di 14 kota.

Apresiasi yang diadakan di Palembang ini mencakup Provinsi Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Lampung dengan kategori penghargaan yang terdiri dari Juara Partner GO-FOOD Terbaik, Juara Partner GO-FOOD Pendatang Baru Terbaik, Juara Partner GO-FOOD Paling Aktif dan sederat kategori baru seperti Juara UMKM Inspiratif, juara Partner GO-FOOD untuk Pelayanan Driver GOJEK Terbaik dimana voting terhadap merchant dengan pelayanan terbaik pada driver dilakukan Iangsung oleh para mitra driver GOJEK; Juara GO-FOOD Jagoan GO FOODIES yang merupakan pilihan favorit aplikasi penguna, Mitra Juara GO-FOOD untuk driver yang paling banyak mendukung para mitra merchant GO-FOOD untuk mangamankan pesanan ke tangan pelanggan.

“Kali ini GOJEK juga mengapresiasi mitra driver sebagai salah satu bagian penting dalam ekosistem bisnis kuliner. Kami sadar bahwa kesuksesan mitra GO-FOOD tidak Iepas dan hasil Jerih payah para teman-teman driver GOJEK yang sudah menerjang lalu lintas dan melintasi ribuan kilometer demi mengantarkan makanan/minuman pesanan pelanggan dengan selamat. Oleh karena itu, kami juga mengapresiasi mitra driver dengan kontribusi terbaik dalam ajang ini,” bebernya.

Sarah menambahkan, hingga saat ini, GO-FOOD telah berkembang menjadi Iayanan pesan-antar terbesar di Asia Tenggara dengan mencatat hampir 400.000 mitra merchant yang bergabung per Desember 2018, di mana 80 persen diantaranya merupakan pelaku UMKM kuliner. Perkembangan para merchant GO-FOOD tentunya tidak Iepas dari peran pelanggan setia yang mempercayakan GO-FOOD sebagai sahabat mereka dalam memenuhi kebutuhan kuliner sehari-hari.

“Tahun ini kami juga melibatkan para pelanggan setia untuk memilih merchant favorit ntuk mendapatkan apresiasi untuk kategori Juara Partner GO-FOOD JAGOAN GO-FOODIES yang dapat dilakukan melalui aplikasi GOJEK masing-masing pengguna. Kami percaya, kepercayaan yang diberikan pelanggan ini akan memotivasi merchant untuk semakin berinovasi dalam menciptakan produk kuliner terbaik dan juga memberikan pelayanan yang memuaskan bagi seluruh pelanggan,” paparnya.

Astrid Kusumawardhani, VP Public Affairs GOJEK menjelaskan, Melihat semakin besarya ekosistem GOJEK serta antusiasme mereka di tahun ini, ajang Apresiasi Juara Partner GO-FOOD tahunan ini dapat menjadi ajang penghargaan kuliner terbesar di Indonesia karena melibatkan lebih banyak mitra merchant dan mitra driver GOJEK. Juara Partner GO-FOOD 2019 yang diadakan di Palembang kali ini akan melibatkan nominasi dari Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Lampung. lni merupakan bentuk apresiasi GO-FOOD terhadap penumbuhan mitra merchant lokal yang merupakan pelaku kuliner UMKM.

“Berdasarkan data Kementerian Koperasi dan Usaha dan Kecil Menengah pada 2018, sekitar 99 persen industri di Indonesia ditopang oleh UMKM. Dengan melihat fakta bahwa UMKM merupakan faktor penting penggerak ekonomi, inilah yang terus mendorong GOJEK untuk terus memberikan nilai tambah dan kontribusi bagi ekosistem UMKM kuliner, salah satunya beragam layanan dan program apresiasi,” tambah Astrid.

Dia menambahkan, pihaknya akan memberikan penghargaan kepada mitra merchant GO-FOOD yang berprestasi di kota-kota Iainnya di Indonesia dimana nantinya para pemenang kategori UMKM dari tingkat regional akan maju ke tahap nasional.

“Sejalan dengan komitmen GOJEK untuk menghadirkan pelayanan bagi seluruh ekosistem untuk memenuhi kebutuhan, GO-FOOD juga berkomitmen untuk membantu meningkatkan skala bisnis para merchant, terutama para pelaku UMKM kuliner,” tutur Astrid.

Kedepannya, GO-FOOD akan terus melakukan berbagai inisiatif untuk mempertemukan para pelaku UMKM di berbagai daerah dengan para pelanggan setia GO-FOOD. Salah satu yang terbaru dar GO-FOOD adalah Fitur Ganti Lokasi.

Fitur baru yang tersedia pada halaman GO-FOOD ini mampu Aplikasi Karya Anak Bangsa memberikan pilihan lebih banyak kepada para pelanggan untuk memilih makanan dari lokasi dan mengirimkannya ke kerabat mereka yang ada di Iokasi tersebut.

Hal ini lanjut Asrid, secara langsung meningkatkan skala bisnis para merchant karena mampu mendapatkan pesanan dari luar daerah mereka beroperasi. Selain itu, GO-FOOD akan semakin memperbanyak tokast gerai GO-FOOD Festival yang saat ini telah mencapai 30 lokasi di seluruh Indonesia.

“Juara Partner GO-FOOD 2019 tingkat provinsi Sumatera kali ini berlangsung di GO-FOOD Festival Palembang yang berlokasi di Palembang lndah Mall, di mana tempat ini telah menjadi salah satu pilihan masyarakat Palembang untuk mencicipi ragam cita rasa kuliner serba nikmat dalam satu tempat,” pungkasnya. (Yanti)