Jumad Barokah Bersama Pramuka Peduli Masyarakat, Dan Fakir Miskin
Muba,kabarkata.com – Dalam rangka perduli dengan fakir miskin dan warga yang kurang mampu, Pramuka Kwarcap Musi Banyuasin memberi sumbangan sembako ke warga masyarakat Jalan Talang Selarai Kelurahan Balai Agung kecamatan Sekayu kabupaten Musi Banyuasin Sumatera Selatan jumad 13/3/2020.
Dalam pemberian Sembako Pramuka perduli Kwarcab Musi Banyuasin Langsung di berikan oleh Ketua Bidang Pramuka Perduli kak Iptu Tato Kusudiarto.
Pada saat Ibtu Tato di bincangi oleh awak media di Kwarcab Muba, tentang kegiatan sosial tersebut menjelaskan bahwa kegiatan sosial ini baru bisa kita kucurkan per satu bulannya, baru bisa membantu untuk dua orang yang kurang mampu, berhubung kita belum mendapat kan donatur donator yang belum terbuka isi hatinya tuturnya.
”Tambah kak Tato untuk hari ini jum’at barokah tanggal 14 Maret 2020 Alhamdulillah sudah kita lakukan, pemberian sumbangan sembako kepada empat (4) orang yang benar banar tidak mampu sama sekali, ke empat warga tersebut adalah warga Kelurahan Balai Agung Kecamatan Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin Sumsel.
”Dan untuk masing masing warga kelurahan Balai agung kecamatan sekayu yang telah menerima sembako yaitu, keluarga bapak maryono, dan keluarga Ibuk Yana dan imuk Erni di talang selarai serta nenek Mis di talang bidok buruk,
”Pada saat warga masyarakat yang mendapat bantuan sembako dari Pramuka Peduli, saat di bincangi oleh awak media, mereka merasa senang dan sangat berterima kasih kepada kakak kakak Pramuka dari Kwarcab Musi Banyuasin (Muba) yang telah perduli dan Sudi membantu, para fakir miskin seperti kami ini tuturnya.
Sementara itu Ketua kwarcap Musi Banyuasin, Drs.H.Apriyadi, M.Si, melalui Sekretaris Kwarcab Muba Sumadi MS. SE., M.Si menjelaskan bahwa kegiatan-kegiatan Pramuka peduli dilakukan oleh Kwartir Cabang Musi Banyuasin di bidang wakil ketua pengabdian masyarakat, itu sudah berapa tahun yang lalu kita laksanakan, dengan tujuannya untuk meringankan beban dari saudara atau keluarga kita di masyarakat Musi Banyuasin, pada khususnya dalam kehidupannya sehari-hari masih serba kekurangan berkat bantuan dari Pramuka perduli itu bisa meringankan beban mereka.
“Berikutnya pendekatan diri kita selaku anggota pramuka bahwasannya Pramuka itu adalah milik semua, kini masyarakat dan kita berkewajiban untuk membantu masyarakat yang kurang mampu, dan di manapun Pramuka itu berada sesuai dengan pengamalan tri satya dan dasa dharma, sehingga kita bisa melaksanakan kegiatan kegiatan kita terhadap masyarakat apalagi di kwartor cabang Musi Banyuasin sudah terbentuk Pramuka peduli yang sangat berkewajiban menjalankan tugas bidangnya yaitu peduli dengan sesama masyarakat maupun keluarga Pramuka.(ade.s)