Geber Banyuasin Bangkit, Program Satu KK Satu Sapi Diluncurkan
Banyuasin, LamanQu.co – Pemerintah Kabupaten Banyuasin melaksanakan kegiatan Launching Program “Satu Kepala Keluarga (KK) Satu Sapi” di Desa Biyuku Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan, Kamis (02/12/2020).
Hadir dalam kegiatan ini Bupati Banyuasin H. Askolani, SH MH didampingi Wakil Bupati Banyuasin H. Slamet Somosentono, SH, Ketua DPRD Banyuasin Irian Setiawan dan Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan, Edil Fitriadi serta OPD terkait, menyerahkan secara simbolis satu ekor sapi kepada Kelompok Tani masyarakat di Kecamatan Suak tapeh Kabupaten Banyuasin.
Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan, Edil Fitriadi mengungkapkan pendistribusian bibit sapi kepada Kelompok Tani ini bertujuan agar masyarakat mempunyai bibit ternak yang baik sehingga dapat menghasilkan serta memproduksi populasi ternak sapi dengan baik lebih produktif.
Dikatakannya salah satu prinsip pengentasan kemiskinan itu adalah membuat dan mendorong masyarakat berdaya pengetahuan dan berdaya modal.
“Dengan adanya 1 KK 1 Sapi ini masyarakat sudah miliki 1 daya usaha, dan daya kemampuan bagaimana cara berternak yang baik memproduksi ternak yang baik”, tuturnya.
“InsyaAllah kehidupan peternak kita akan lebih baik”, imbuhnya.
Edil berkeyakinan bahwa program Pemkab Banyuasin mewujudkan Banyuasin Bangkit, Adil, dan Sejahtera dengan salah satu dari tujuh program prioritas ini yaitu petani bangkit melalui program 1 KK 1 sapi akan menunjukan hasil maksimal untuk rakyat Banyuasin ujarnya.
Kesempatan yang sama disampaikan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banyuasin Irian Setiawan, mengucapkan terimakasihnya kepada pemerintah daerah dibawah kepimimpinan H Askolani dan H Slamet.
DPRD Kabupaten Banyuasin sangat mendukung penuh program kegiatan 1 KK 1 Sapi, baik itu untuk masyarakat desa, kelurahan dalam kecamatan dalam wilayah Kabupaten Banyuasin.
“Kami selaku legislator DPRD Banyuasin siap selalu bersinergi dan mendukung program kerakyatan seperti ini”, ucapnya.
“Sudah menjadi tugas DPRD dalam hal penganggaran (Budgeting) melihat lebih jauh apa yang dilakukan Pemerintah Daerah dalam rangka meningkatkan pembangunan, kemampuan keuangan daerah untuk meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Banyuasin”, bebernya.
“Ternyata saya melihat 1 KK 1sapi ini cukup baik dan sangat merakyat”, pungkasnya. ( Indera Irawan)