DPW Garpu Sumsel Bagikan Takjil 600 Paket Ke Pengguna Jalan

News
DPW Garpu Sumsel Bagikan Takjil 600 Paket Ke Pengguna Jalan

PALEMBANG,KABARKATA.COM–Dewan Pimpinan Wilayah Garpu Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar bakti sosial di bulan Ramadhan penuh berkah.

Bakti sosial tersebut dikemas dalam penyaluran Takjil kepada pengguna jalan yang melintas di jalan simpang lampu merah Sukarno Hatta dan Nurdin Panji menuju Bandara SMB II Palembang, tepatnya di depan seberang kantor DPW Partai Nasdem Sumsel, Minggu, (18/04/2022)

Sebanyak 600 paket takjil tersebut diberikan kepada pejalan kaki dan Pemotor, Supir Truk dan Pick-up yang melintas jalan tersebut sebagai bentuk saling mempererat tali silahturahmi Garpu Sumsel dengan masyarakat.

Ketua DPW Garpu Sumsel Hj Melinda, S Sos MM menjelaskan kegiatan berbagi tersebut sebagai bagian dari gerakan pembagian Takjil yang digelar secara serentak oleh Partai Nasdem secara Nasional.

Melinda pun berharap dari apa yang pihak nya berikan tersebut bisa mewakili Nasdem Sumsel kepada penerima untuk bersama sama mencari keberkahan di bulan yang penuh Rahmat ini.

Informasi didapat titik lokasi pembagian dibagi dua, pertama di depan kantor DPW Nasdem dan kedua di simpang lampu merah bandara jalan Nurdin Panji

Tampak dari pantauan media ini puluhan pengurus DPW Garpu Sumsel, membagikan paket paket Takjil ke Pengguna jalan dan juga Ke masyarakat sekitar kantor DPW nasdem Sumsel dan pengedara yang melintas di sekitar kantor Nasdem.