Hafiz Ramdonie Terpilih Sebagai Ketua BPC HIPMI Kota Palembang

News
BPC HIPMI kota Palembang , HIPMI

Palembang, kabarkata.com – Hafiz Ramadonie resmi jabat Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusa Muda Indonesia (HIPMI) Kota Palembang periode 2019-2022.

Pengusaha farmasi ini terpilih secara aklamasi melalui musyawarah cabang (Muscab) ke 13 HIPMI Kota Palembang yang digelar, Sabtu (7-9-2019) di Hotel Excelton Palembang.

Saat dibincangi usai acara, Hafiz Ramdonie mengatakan dalam waktu dekat ia akan mengumpulkan anggota BPC HIPMI kota Palembang untuk menyusun program-program yang akan di lakukan kedepannya.

“Setelah ini saya akan kumpulkan anggota kita untuk menentukan program yang akan kita lakukan, apa yang menjadi prioritas kita dan sebagainya,” tuturnya

Ia menambahkan, dirinya berkomitmen akan merangkul pengusaha agar dapat memperluas jaringan dalam memasarkan produknya.

“HIPMI adalah rumah besar bagi pengusaha jadi haruslah semua yang dibutuhkan oleh pengusaha bisa didukung oleh rumah ini. Saya akan membuat HIPMI lebih maju dan lebih banyak lagi bersinergi dengan semua elemen yang ada,” tuturnya

Lebih lanjut, Hafiz juga akan terus meningkatkan sinergitas dengan pemerintah kota serta seluruh elemen terkait lainnya

“HIPMI bukan la organisasi esklusif jadi targetnya setahun bisa merekrut sebanyak seribu pengusaha,” tegasnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Ketua BPC HIPMI Kota Palembang yang lama, Hermansyah mengatakan, meski dalam pengurusannya sudah banyak capaian prestasi namun masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh ketua yang baru ini.

“Setelah semakin maju bukan HIPMI tidak memiliki tantangan dalam mengurus sebuah organisasi. Prestasi sudah banyak kita raih tapi tentu saja beberapa tugas besar terus kita targetka,” terang dia

Kemudian, setelah dipercayai sebagai ketua dirinya berharap kepada Hafiz agar bisa menghimpun semua anggota untuk lebih mengembangkan HIPMI Kota Palembang.

“Berharap agar bisa meningkatkan rasio pengusaha semakin banyak. Saat ini sudah ada 132 terdaftar sebagai anggota . Serta ada partisipasi dan lainnya sebanyak 700an anggota,” Harap Herman (Widarman)